Perbedaan Accept dan Receive yang Sepatutnya Kamu Ketahui


Ada sesuatu yang menarik hati saya tatkala saya mendengarkan perbincangan antara dua teman saya. 

Salah satu dari mereka bernama Lisa menanyakan perihal proposal kerja yang telah lama mereka rencanakan. 

"Bagaimana proposalnya? Apakah sudah kamu ajukan?", tanya Lisa. "Proposalnya telah diajukan. Proposal sudah di-receive, tapi belum di-accept.", sahut Fuad, teman saya yang satunya.

Dari potongan percakapan di atas, kita dapat melihat bahwa penggunaan antara kata receive dan accept terkesan sama, tapi berbeda. Apakah memang demikian?

Penggunaan kata accept cukup sering kita temukan sebelum kita ingin memasang sebuah perangkat lunak pada komputer ketika membaca suatu syarat dan ketentuan untuk menggunakan aplikasi tersebut. Sedangkan, kata receive biasanya kita dapati pada surat tanda terima ketika kita menerima paket dari seorang kurir.

Pertanyaannya adalah kenapa kata accept digunakan pada 'syarat dan ketentuan', dan kenapa tidak menggunakan kata receive?  Atau sebaliknya, kenapa kata receive dituliskan pada lembar tanda terima dan kenapa bukan kata accept yang digunakan?

Perbedaan Accept dan Receive
Perbedaan Accept dan Receive - langitbirukata.com

Apa yang sebenarnya membedakan antara kata accept dan receive? Apakah ada persamaan antara kata accept dan receive?
Mungkin sobat memiliki pertanyaan yang sama?

Untuk menjawabnya, mari kita cermati satu demi satu.

Kalau kita melihat lebih dekat dan seksama definisi kedua kata ini pada kamus, kita akan mendapati keduanya memiliki arti lebih dari satu.

Lantaran, kita hanya ingin menyoroti perbedaan yang paling mendasar antara kedua kata ini. Jadi, kita tidak akan membahas mengenai banyaknya arti dari kata accept dan receive.

Catatan mengenai perbedaan kata accept dan receive akan kita awali dengan persamaan antara keduanya sebagai mana catatan berikut ini.


Persamaan

Apabila sobat membuka kamus dua bahasa: Inggris - Indonesia, kamu akan melihat bahwa kedua kata ini, accept dan receive memiliki arti yaitu menerima. Sepertinya kedua kata ini memiliki kesamaan dalam arti. Inilah mungkin menjadi salah satu penyebab kenapa kedua kata ini sering digunakan silih berganti seolah-olah keduanya adalah kata yang sama.

Baik kata accept maupun receive sama-sama memiliki arti menerima secara fisik. Hal ini menyiratkan bahwa ketika kita mengucapkan kata accept maupun receive, kita secara fisik dapat menyentuh atau merasakan sesuatu atau barang yang kita terima. Misalnya, ada seseorang memberi kita hadiah. Kemudian kita menerima hadiah tersebut di tangan kita. Kita dapat mengunakan kata accept dan receive. Namun, makna kedua kata tersebut berbeda, yang akan dikupas pada catatan perbedaan di bawah ini.

Dalam kalimat bahasa Inggris, kedua kata ini accept dan receive berperan sebagai kata kerja (verb). Dengan kata lain, kamu dapat menggunakan kedua kata ini sebagai predikat dalam kalimat kita.

Misalnya,

I receive a phone call from my old friend, Jenny.
Aku menerima telepon dari teman lamaku, Jenny.

Kata receive merupakan predikat dari subjek I.

We accept their apology although not easy.
Kami menerima permohonan maaf mereka meski tak mudah.

Kata accept merupakan predikat dari subjek We.


Setelah mengetahui persamaan antara keduanya, kita akan beranjak mengupas mengenai perbedaan kedua kata ini. Berikut catatannya.


Perbedaan

Seperti dijelaskan sebelumnya, baik kata accept maupun receive memiliki arti menerima atau mendapatkan sesuatu secara fisik. Secara detil saya jelaskan berikut ini.

Receive artinya kita menerima sesuatu secara fisik. Demikian pula accept mempunyai arti yang serupa, tapi juga menyiratkan arti yang lain yaitu: kita menerima dan menyetujuinya. Secara singkat receive artinya menerima dengan mendapatkannya, sedangkan accept artinya menerima dengan menyetujuinya.

Misalnya,

When will I receive the package?
Kapan saya akan menerima (mendapatkan) paketnya?

Do you accept the conditions of this software?
Apakah anda menerima (menyetujui) persyaratan penggunaan perangkat lunak ini?

Apakah sobat sudah mengerti perbedaanya? Kalau masih belum memahaminya, kita akan melihat pengertian masing-masing kedua kata ini lebih dalam.

Misalkan, kamu menerima surat permohonan maaf dari seseorang yang telah menyakitimu, maka apabila kamu mengatakan:

Receive
Apabila kita mengatakan bahwa kita menerima (receive) surat tersebut, tapi tidak berarti kita menerimanya (accept) dengan senang hati karena mungkin tidak menerima yang dikatakan dalam surat tersebut atau mungkin tidak puas dengan isi surat tersebut.

Accept
Apabila kita mengatakan bahwa kita menerima (accept) surat tersebut. Hal ini berarti kita menerima (receive) surat tersebut dengan senang hati, atau setidaknya kamu puas dengan apa yang tuliskan dalam surat tersebut.

Sebagai ringkasan penggunaan accept dan receive, saya simpulkan sebagai berikut:


Ringkasan

Receive berarti menerima dengan mendapatkanya yang bermakna menerima secara fisik, tapi belum menerima dengan senang hati atau belum menyetujuinya.

Accept berarti menerima dengan mendapatkannya yang bermakna menerima secara fisik dan sudah menerima dengan senang hati atau sudah menyetujuinya

Jadi, receive artinya kita baru menerimanya secara fisik, sedangkan accept kita sudah menerimanya dengan hati.

Sebagai akhir penghujung dari artikel ini, silakan membaca beberapa contoh kalimat perbedaan antara receive dan accept agar sobat mengerti dan memahami lebih jelas berikut ini:

Linda received first prize in the poem writing competition.
Linda menerima (mendapatkan) hadiah pertama dalam kompetisi menulis puisi

I just received this present from the bank.
Aku barusan menerima (mendapatkan) kado ini dari bank.

We received a complaint this morning from one of our customers.
Kami menerima (mendapatkan) keluhan pagi ini dari salah satu pelanggan kami.

Every student receives a free laptop when enrolling the university.
Setiap mahasiswa menerima (mendapatkan) sebuah laptop gratis waktu mendaftar di universitas tersebut.

They accepted our gratitude and wished us every success.
Mereka menerima (menyetujui) ucapan terima kasih kita dan mendoakan kita berhasil.

I accept entirely what you said and understand the situation.
Aku menerima (menyetujui) sepenuhnya apa yang kamu katakan dan mengerti situasinya.

I have decided to accept your invitation and will arrive this evening.
Aku telah memutuskan untuk menerima (menyetujui) undangan mu untuk datang malam ini. 

She accepted the post of manager after the interview.
Dia menerima (menyetujui) posisi manager sesusai wawancara.


Demikian sobat, catatan mengenai perbedaan accept dan receive dipandang dari persamaan dan perbedaan. Semoga rasa ingin tahu sobat terjawab dengan artikel ini.

Terima kasih banyak telah mampir dan meluangkan waktu untuk sekedar membaca artikel ini. Sampai jumpa dengan artikel berikutnya.

0 Response to "Perbedaan Accept dan Receive yang Sepatutnya Kamu Ketahui"

Post a Comment

Silakan berkomentar yang santun dan sesuai topik. Hanya komentar yang memenuhi kebijakan yang akan ditampilkan. Baca selengkapnya di Kebijakan Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel