Penggunaan Kata Depan pada Alamat dan Tempat dalam Bahasa Inggris
Mempelajari penggunaan Kata Depan Bahasa Inggris bagi sebagian besar para pemula pembelajar bahasa Inggris, termasuk sendiri dulunya, tidak jarang membuat kuku jari mereka sedikit tidak rata lantaran terlalu sering gigit jari. Semoga sobat bukan salah satu dari mereka.
Jenis kata yang satu ini memang memiliki keunikan tersendiri. Karena untuk memahami penggunaannya secara komprehensif, kita memerlukan pemahaman yang unik pula. Mungkin, sobat bertanya apa maksudnya? Setelah usai membaca seluruh catatan ini, sobat akan mengerti kenapa saya mengatakan 'memerlukan pemahaman yang unik.
Seperti yang telah saya diutarakan dalam Kumpulan Pasangan Kata Kerja dan Kata Depan Bahasa Inggris yang menyebutkan mengenai cara memahami dan mempelajari terdapat dua kondisi yang perlu sobat ketahui.
Dengan mencermati.
Dengan menghafalkan.
Pada kesempatan kali ini, kita hanya menyoroti kata depan in, on atau at. terutama yang berdampingan dengan kata benda (nomina), frasa nomina, atau klausa nomina yang merujuk pada alamat, tempat atau lokasi.
Dalam bahasa Indonesia, kata depan yang biasa kita gunakan dalam menuliskan atau menuturkan alamat atau tempat cukup satu yaitu di.
Misalnya,
Kami tinggal di Semarang.
Kami tinggal di Genuk Indah.
Kami tinggal di jalan Padi Raya.
Kami tinggal di jalan Padi Raya nomor 107.
Mari, kita bandingkan penggunaan kata depan dalam beberapa kalimat bahasa Inggris yang artinya dengan kalimat-kalimat bahasa Indonesianya sebagai berikut.
We live in Semarang.
We live in Genuk Indah.
We live on Padi Raya Street.
We live at 107 Padi Raya Street.
Seperti yang sobat amati pada beberapa kalimat bahasa Inggris di atas, kita mendapati tidak hanya satu bentuk kata depan, tapi kita jumpai ada tiga kata depan yang digunakan dalam beberapa kalimat tersebut yaitu in, on dan at. Lantas, pertanyaan yang mungkin muncul, apa persamaan, perbedaan, dan bagaimanakah penggunaannya?
Untuk menjawabnya, silakan membaca catatan saya berikut ini.
Persamaan Seperti yang sobat ketahui sebelumnya, kata in, on dan at merupakan jenis kata depan atau dalam bahasa Inggris disebut preposition. Sebagai kata depan, seperti namanya, ketiga kata digunakan di depan atau mendahului kata benda (nomina), atau di depan frasa nomina, atau di depan klausa nomina. Misalnya,
In Semarang (di depan kata benda atau nomina)
In Central Java (di depan frasa nomina)
In which you live (di depan klausa nomina)
Mari kita lihat kembali beberapa contoh kalimat di atas.
We live in Semarang.
We live on Padi Raya Street.
We live at 107 Padi Raya Street.
Seperti yang terlihat pada keempat kalimat di atas, perbedaan penggunaan antara in, on dan at terletak pada lingkup atau cakupan tempat atau lokasi tersebut. Berikut ini saya akan memberikan penjelasan yang lebih rinci.
Semarang adalah kota, yang cakupannya luas. Oleh karena itulah, kita menggunakan in Semarang.
Padi Raya Street adalah salah satu nama jalan dari sekian banyak nama jalan, yang berada di dalam wilayah Semarang. Oleh karena itu, kita menggunakan on Padi Raya Street.
107 Padi Raya Street adalah salah satu alamat dari sekian alamat yang berada di dalam lingkup jalan Padi Raya Street. Karena itulah, kita menggunakan at 107 Padi Raya Street.
Contoh penggunaan kata depan at yang merujuk pada alamat lengkap dalam beberapa kalimat bahasa Inggris berikut ini.
His favorite bookstore is at 23 Pandaran Street.
Toko buku kesayangannya terletak di jalan Pandaran nomor 23.
He lives at 215 Padi Raya Street, doesn't he?
Dia tinggal di jalan Padi Raya no 512, kan?
My office is located at 1 Pahlawan Street.
Kantorku bertempat di jalan Pahlawan nomor 1.
Selain itu, kata depan ini juga dapat digunakan untuk tempat umum atau bangunan gedung yang memiliki banyak ruangan, misalnya, di rumah sakit (at hospital), di sekolah (at school), di universitas (at university), di hotel (at hotel), di kantor (at office), di restoran (at restaurant), di mal (at mall), di perpustakaan (at library), di supermarket (at supermarket) ataupun di rumah (at home).
Contoh penggunaan kata depan at yang merujuk pada alamat lengkap dalam beberapa kalimat bahasa Inggris berikut ini.
Diana studies at Diponegoro University.
Diana kuliah di Universitas Diponegoro.
The meeting will be at Hotel.
Pertemuannya akan diadakan di Hotel.
Jack isn't at home, but he's at mall.
Jack tidak ada di rumah, tapi dia sedang berada di mal.
at hospital
at school
at office
at library
Mungkin sobat pernah mendapati beberapa frasa seperti di bawah ini, yang mengandung Kata Sandang The. yang mendampingi kata benda tersebut, misalnya,
at the hospital
at the school
at the office
at the library
Lantas, apa yang membedakan antara yang mengunakan the dan yang tidak menggunakan the? Apabila kamu menggunakan kata-kata benda tanpa the, itu artinya kamu tidak merujuk pada satu tempat atau lokasi tersebut secara spesifik, tapi secara umum.
Namun, apabila kamu, bermaksud sebaliknya atau beranggapan kalau lawan bicara atau pembaca mengetahui secara pasti tempat atau lokasi yang kamu maksudkan, maka kamu menggunakan the.
I am at home.
Aku berada di rumah.
I just stay at home.
Aku hanya di rumah saja.
Namun, terkadang kata home dapat pula digunakan tanpa kata depan at dalam beberapa konteks tertentu, misalnya,
I am home.
Aku pulang. (Aku sudah tiba di rumah)
I just stay home.
Aku hanya di rumah saja.
I go home
Aku pulang (Aku pulang menuju ke rumah)
Jangan menggunakan kata depan at, to atau lainnya sebelum kata home seperti kalimat di bawah ini.
I goto home.
I goat home.
Lalu, apa yang membedakan antara yang menggunakan kata depan at dan yang tanpa kata depan? Jawabannya, silakan sobat membaca kembali dan bandingkan bahasa Inggris dan terjemahannya serta yang tertulis dalam tanda kurung.
Contoh penggunaan kata depan on dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
His favorite bookstore is on Pandaran Street.
Toko buku kesayangannya terletak di jalan Pandaran.
He lives on Padi Raya Street, doesn't he?
Dia tinggal di jalan Padi Raya, kan?
The governor office is located on Pahlawan Street.
Kantor gubernur bertempat di jalan Pahlawan.
Selain itu, kata depan on biasanya digunakan untuk menunjuk lahan ruang terbuka, misalnya,
di kampus (on the campus), di tanah (on the grounds), di taman bermain (on the playground), ataupun di lapangan sepak bola (on the soccer field). Namun, hal ini tidak berlaku untuk lahan ruang terbuka seperti di taman (bukanon the park, tapi in the park.)
Contoh penggunaan lainnya dari kata depan on dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
I was on the campus to attend lecture.
Aku tadi kuliah di kampus.
I saw a big foot print on the ground.
Aku tadi melihat jejak kaki di atas tanah.
Children seem to have fun on the playground.
Anak-anak terlihat bersenang-senang di taman bermain.
Contoh penggunaan kata depan in dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
Jenis kata yang satu ini memang memiliki keunikan tersendiri. Karena untuk memahami penggunaannya secara komprehensif, kita memerlukan pemahaman yang unik pula. Mungkin, sobat bertanya apa maksudnya? Setelah usai membaca seluruh catatan ini, sobat akan mengerti kenapa saya mengatakan 'memerlukan pemahaman yang unik.
Seperti yang telah saya diutarakan dalam Kumpulan Pasangan Kata Kerja dan Kata Depan Bahasa Inggris yang menyebutkan mengenai cara memahami dan mempelajari terdapat dua kondisi yang perlu sobat ketahui.
Dengan mencermati.
Dengan menghafalkan.
Pada kesempatan kali ini, kita hanya menyoroti kata depan in, on atau at. terutama yang berdampingan dengan kata benda (nomina), frasa nomina, atau klausa nomina yang merujuk pada alamat, tempat atau lokasi.
Dalam bahasa Indonesia, kata depan yang biasa kita gunakan dalam menuliskan atau menuturkan alamat atau tempat cukup satu yaitu di.
Misalnya,
Kami tinggal di Semarang.
Kami tinggal di Genuk Indah.
Kami tinggal di jalan Padi Raya.
Kami tinggal di jalan Padi Raya nomor 107.
Mari, kita bandingkan penggunaan kata depan dalam beberapa kalimat bahasa Inggris yang artinya dengan kalimat-kalimat bahasa Indonesianya sebagai berikut.
We live in Semarang.
We live in Genuk Indah.
We live on Padi Raya Street.
We live at 107 Padi Raya Street.
Seperti yang sobat amati pada beberapa kalimat bahasa Inggris di atas, kita mendapati tidak hanya satu bentuk kata depan, tapi kita jumpai ada tiga kata depan yang digunakan dalam beberapa kalimat tersebut yaitu in, on dan at. Lantas, pertanyaan yang mungkin muncul, apa persamaan, perbedaan, dan bagaimanakah penggunaannya?
![]() |
Penggunaan Kata Depan dan Alamat atau Tempat Bahasa Inggris - langitbirukata.com |
Untuk menjawabnya, silakan membaca catatan saya berikut ini.
Persamaan Seperti yang sobat ketahui sebelumnya, kata in, on dan at merupakan jenis kata depan atau dalam bahasa Inggris disebut preposition. Sebagai kata depan, seperti namanya, ketiga kata digunakan di depan atau mendahului kata benda (nomina), atau di depan frasa nomina, atau di depan klausa nomina. Misalnya,
In Semarang (di depan kata benda atau nomina)
In Central Java (di depan frasa nomina)
In which you live (di depan klausa nomina)
Perbedaan
Perbedaan mendasar antara kata depan in, on dan at yang merujuk tempat atau lokasi adalah cakupan atau ruang lingkup dari kata atau frasa benda (nomina) tersebut.Mari kita lihat kembali beberapa contoh kalimat di atas.
We live in Semarang.
We live on Padi Raya Street.
We live at 107 Padi Raya Street.
Seperti yang terlihat pada keempat kalimat di atas, perbedaan penggunaan antara in, on dan at terletak pada lingkup atau cakupan tempat atau lokasi tersebut. Berikut ini saya akan memberikan penjelasan yang lebih rinci.
Semarang adalah kota, yang cakupannya luas. Oleh karena itulah, kita menggunakan in Semarang.
Padi Raya Street adalah salah satu nama jalan dari sekian banyak nama jalan, yang berada di dalam wilayah Semarang. Oleh karena itu, kita menggunakan on Padi Raya Street.
107 Padi Raya Street adalah salah satu alamat dari sekian alamat yang berada di dalam lingkup jalan Padi Raya Street. Karena itulah, kita menggunakan at 107 Padi Raya Street.
Penggunaan
Sebelumnya, sobat telah mengetahui perbedaan mendasar antara in, on dan at secara umum. Setelah ini, kita akan beranjak menelusuri penggunaan in, on dan at berdasarkan situasi dan kondisi tertentu. Berikut catatannya.At
Kata depan at biasanya digunakan mendahului kata-kata keterangan tempat yang berbentuk bangunan atau gedung tertentu. Kata depan yang satu ini sering digunakan untuk menunjuk alamat lengkap yang disertai nomor rumah, nomor gedung atau nomor bangunan, misalnya alamat rumah, alamat gedung, alamat apartemen dan lainnya.Contoh penggunaan kata depan at yang merujuk pada alamat lengkap dalam beberapa kalimat bahasa Inggris berikut ini.
His favorite bookstore is at 23 Pandaran Street.
Toko buku kesayangannya terletak di jalan Pandaran nomor 23.
He lives at 215 Padi Raya Street, doesn't he?
Dia tinggal di jalan Padi Raya no 512, kan?
My office is located at 1 Pahlawan Street.
Kantorku bertempat di jalan Pahlawan nomor 1.
Selain itu, kata depan ini juga dapat digunakan untuk tempat umum atau bangunan gedung yang memiliki banyak ruangan, misalnya, di rumah sakit (at hospital), di sekolah (at school), di universitas (at university), di hotel (at hotel), di kantor (at office), di restoran (at restaurant), di mal (at mall), di perpustakaan (at library), di supermarket (at supermarket) ataupun di rumah (at home).
Contoh penggunaan kata depan at yang merujuk pada alamat lengkap dalam beberapa kalimat bahasa Inggris berikut ini.
Diana studies at Diponegoro University.
Diana kuliah di Universitas Diponegoro.
The meeting will be at Hotel.
Pertemuannya akan diadakan di Hotel.
Jack isn't at home, but he's at mall.
Jack tidak ada di rumah, tapi dia sedang berada di mal.
Catatan Khusus
Seperti catatan di atas, kata depan at digunakan di depan tempat atau lokasi yang memiliki ruangan, misalnya,at hospital
at school
at office
at library
Mungkin sobat pernah mendapati beberapa frasa seperti di bawah ini, yang mengandung Kata Sandang The. yang mendampingi kata benda tersebut, misalnya,
at the hospital
at the school
at the office
at the library
Lantas, apa yang membedakan antara yang mengunakan the dan yang tidak menggunakan the? Apabila kamu menggunakan kata-kata benda tanpa the, itu artinya kamu tidak merujuk pada satu tempat atau lokasi tersebut secara spesifik, tapi secara umum.
Namun, apabila kamu, bermaksud sebaliknya atau beranggapan kalau lawan bicara atau pembaca mengetahui secara pasti tempat atau lokasi yang kamu maksudkan, maka kamu menggunakan the.
Catatan Tambahan
Kata home memiliki perlakuan berbeda dalam keterkaitannya dengan kata depan. Seperti catatan di atas, kata benda home biasanya diikuti kata depan at, misalnya,I am at home.
Aku berada di rumah.
I just stay at home.
Aku hanya di rumah saja.
Namun, terkadang kata home dapat pula digunakan tanpa kata depan at dalam beberapa konteks tertentu, misalnya,
I am home.
Aku pulang. (Aku sudah tiba di rumah)
I just stay home.
Aku hanya di rumah saja.
I go home
Aku pulang (Aku pulang menuju ke rumah)
Jangan menggunakan kata depan at, to atau lainnya sebelum kata home seperti kalimat di bawah ini.
I go
I go
Lalu, apa yang membedakan antara yang menggunakan kata depan at dan yang tanpa kata depan? Jawabannya, silakan sobat membaca kembali dan bandingkan bahasa Inggris dan terjemahannya serta yang tertulis dalam tanda kurung.
On
Kata depan on biasanya digunakan mendahului kata-kata yang merujuk pada nama jalan atau sesuatu yang bertalian erat dengan jalan. Kata depan yang satu ini sering digunakan untuk menunjuk sebuah alamat yang kurang lengkap atau hanya mencantumkan nama jalan tanpa menyertakan nomor rumah, nomor gedung, misalnya jalan Majapahit, jalan MT Haryono, jalan Pahlawan, Kampung Rambutan dan lainnya.Contoh penggunaan kata depan on dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
His favorite bookstore is on Pandaran Street.
Toko buku kesayangannya terletak di jalan Pandaran.
He lives on Padi Raya Street, doesn't he?
Dia tinggal di jalan Padi Raya, kan?
The governor office is located on Pahlawan Street.
Kantor gubernur bertempat di jalan Pahlawan.
Selain itu, kata depan on biasanya digunakan untuk menunjuk lahan ruang terbuka, misalnya,
di kampus (on the campus), di tanah (on the grounds), di taman bermain (on the playground), ataupun di lapangan sepak bola (on the soccer field). Namun, hal ini tidak berlaku untuk lahan ruang terbuka seperti di taman (bukan
Contoh penggunaan lainnya dari kata depan on dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
I was on the campus to attend lecture.
Aku tadi kuliah di kampus.
I saw a big foot print on the ground.
Aku tadi melihat jejak kaki di atas tanah.
Children seem to have fun on the playground.
Anak-anak terlihat bersenang-senang di taman bermain.
In
Kata depan in biasanya digunakan mendahului kata-kata benda (nomina) yang merujuk pada tempat umum yang memiliki garis pembatas kawasan atau wilayah. Kata depan yang satu ini sering digunakan untuk menunjuk suatu kawasan atau wilayah yang cukup luas, misalnya negara, provinsi, kota, perumahan dan lainnya.Contoh penggunaan kata depan in dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
We used to live in Banjarmasin.
Kami dulu tinggal di Banjarmasin.
Semarang is located in Central Java.
Semarang terletak di Jawa Tengah.
They are going to spend the night in Semarang for a few days.
Mereka berencana akan menginap di Semarang selama beberapa hari.
We no longer live in Genuk Indah.
Kami tidak lagi tinggal di Genuk Indah.
Tapi, dalam situasi tertentu, kamu dapat pula menggunakan kata depan in. Lho kok bisa? Ya, seperti yang sudah singgung di awal, penggunaan kata depan memerlukan pemahaman yang unik.
Jadi singkatnya, apabila kamu membicarakan kawasan atau lingkup suatu tempat, bangunan ataupun gedung secara umum, kamu dapat menggunakan kata depan at. Sedangkan, apabila kamu menggunakan kata depan in, itu berarti kamu membicarakan bagian dalam area atau bagian dalam gedung ataupun bangunan tersebut.
Misalnya, kamu membuat janji dengan temanmu bertemu di kantor pos karena kalian berdua ingin mengirim surat lamaran kerja.
Setibanya, di kantor pos, kamu mencari temanmu ke sana ke mari, tapi tidak menemukan dia. Untuk memastikan tempatnya benar, kamu memeriksa lagi pesan teman kamu yang berbunyi:
We are going to meet at the post office.
Kantor posnya sudah sesuai yang kalian berdua tahu. (Karena itu kalimatnya menggunakan kata the sebelum frasa post office)
Setelah berputar-putar di area kantor pos, baik itu di parkiran, di teras depan, hingga di kedua sisi gedung kantor pos tersebut. Toh, kamu belum juga menemukan temanmu. Akhirnya, kamu memutuskan masuk ke dalam gedung kantor pos tersebut.
Di dalam kantor pos, akhirnya, kamu bertemu teman mu. Hal ini dapat terjadi lantaran pesan dituliskan menggunakan kata depan at. Seharusnya kata depan yang digunakan dalam pesan tersebut adalah in. Sehingga pesannya seharusnya berbunyi:
We are going to meet in the post office.
Agar lebih jelas lagi, sobat bisa mengamati perbedaan penggunaan in dan at beserta artinya pada beberapa contoh kalimat yang saya tuliskan di bawah.
Contoh penggunaan kata depan at atau in dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
Kami dulu tinggal di Banjarmasin.
Semarang terletak di Jawa Tengah.
They are going to spend the night in Semarang for a few days.
Mereka berencana akan menginap di Semarang selama beberapa hari.
We no longer live in Genuk Indah.
Kami tidak lagi tinggal di Genuk Indah.
At dan In
Seperti yang sudah diutarakan pada bagian pembahaan kata depan at, kita menggunakan kata depan at untuk menunjukkan tempat umum atau bangunan gedung yang memiliki banyak ruangan.Tapi, dalam situasi tertentu, kamu dapat pula menggunakan kata depan in. Lho kok bisa? Ya, seperti yang sudah singgung di awal, penggunaan kata depan memerlukan pemahaman yang unik.
Jadi singkatnya, apabila kamu membicarakan kawasan atau lingkup suatu tempat, bangunan ataupun gedung secara umum, kamu dapat menggunakan kata depan at. Sedangkan, apabila kamu menggunakan kata depan in, itu berarti kamu membicarakan bagian dalam area atau bagian dalam gedung ataupun bangunan tersebut.
Misalnya, kamu membuat janji dengan temanmu bertemu di kantor pos karena kalian berdua ingin mengirim surat lamaran kerja.
Setibanya, di kantor pos, kamu mencari temanmu ke sana ke mari, tapi tidak menemukan dia. Untuk memastikan tempatnya benar, kamu memeriksa lagi pesan teman kamu yang berbunyi:
We are going to meet at the post office.
Kantor posnya sudah sesuai yang kalian berdua tahu. (Karena itu kalimatnya menggunakan kata the sebelum frasa post office)
Setelah berputar-putar di area kantor pos, baik itu di parkiran, di teras depan, hingga di kedua sisi gedung kantor pos tersebut. Toh, kamu belum juga menemukan temanmu. Akhirnya, kamu memutuskan masuk ke dalam gedung kantor pos tersebut.
Di dalam kantor pos, akhirnya, kamu bertemu teman mu. Hal ini dapat terjadi lantaran pesan dituliskan menggunakan kata depan at. Seharusnya kata depan yang digunakan dalam pesan tersebut adalah in. Sehingga pesannya seharusnya berbunyi:
We are going to meet in the post office.
Agar lebih jelas lagi, sobat bisa mengamati perbedaan penggunaan in dan at beserta artinya pada beberapa contoh kalimat yang saya tuliskan di bawah.
Contoh penggunaan kata depan at atau in dalam kalimat bahasa Inggris berikut ini.
Yout parents are waiting for you at the swimming pool.
Orang tua kamu sedang menunggu mu di (kawasan) kolam renang
Orang tua kamu sedang menunggu mu di (kawasan) kolam renang
My sister found a diamond ring in the swimming pool
Kakakku menemukan sebuah cincin berlian di (dalam air) kolam renang.
Kakakku menemukan sebuah cincin berlian di (dalam air) kolam renang.
I met my friends at the theater yesterday.
Aku bertemu teman-teman ku di bioskop kemarin
While watching a movie I was asleep in the theater.
Ketika sedang menonton, aku tertidur di (dalam gedung) bioskop.
My aunt works at the library.
Bibiku bekerja di perpustakaan itu.
My aunt found a wallet in the library.
Bibiku menemukan sebuah dompet di dalam (gedung) perpustakaan.
My father works at the hospital.
Ayahku bekerja di rumah sakit.
My father was in the hospital for almost one week.
Ayahku dirawat di (dalam gedung) rumah sakit selama hampir lebih dari seminggu.
Aku bertemu teman-teman ku di bioskop kemarin
While watching a movie I was asleep in the theater.
Ketika sedang menonton, aku tertidur di (dalam gedung) bioskop.
My aunt works at the library.
Bibiku bekerja di perpustakaan itu.
My aunt found a wallet in the library.
Bibiku menemukan sebuah dompet di dalam (gedung) perpustakaan.
My father works at the hospital.
Ayahku bekerja di rumah sakit.
My father was in the hospital for almost one week.
Ayahku dirawat di (dalam gedung) rumah sakit selama hampir lebih dari seminggu.
Demikianlah sekelumit catatan mengenai beberapa kata depan, in, on dan at, yang menunjukkan letak atau posisi sesuatu, benda atau orang. Semoga kiranya menjawab rasa ingin tahu sobat.
Terima kasih telah berkunjung dan meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. Sampai berjumpa lagi dengan artikel lainnya.
Reference:
https://eslgold.com/grammar/in_on_at (accessed 2017-11-16)
https://dictionary.cambridge.org/grammar/british-grammar/at-on-and-in-place (accessed 2017-11-16)
Terima kasih telah berkunjung dan meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. Sampai berjumpa lagi dengan artikel lainnya.
Reference:
https://eslgold.com/grammar/in_on_at (accessed 2017-11-16)
https://dictionary.cambridge.org/grammar/british-grammar/at-on-and-in-place (accessed 2017-11-16)
0 Response to "Penggunaan Kata Depan pada Alamat dan Tempat dalam Bahasa Inggris"
Post a Comment